PELATIHAN DARING UNTUK GURU SUMBA TIMUR : TEACHER-MADE MATHEMATICS TEACHING AIDS, 10-15 AGUSTUS 2020

PELATIHAN DARING UNTUK GURU SUMBA TIMUR : TEACHER-MADE MATHEMATICS TEACHING AIDS, 10-15 AGUSTUS 2020

Memasuki tahun ke-5 kolaborasi baik kami, Perkumpulan IOA dan Organisasi Menteri Pendidikan Negara Asia Tenggara – Peningkatan Mutu Guru dan Tenaga Kependidikan Bidang Matematika (SEAMEO QITEP in Mathematics) akan kembali mengadakan pelatihan matematika yang menyenangkan dan bermakna untuk guru SD di Sumba Timur, NTT.  Pelatihan akan diadakan secara daring dengan tema Teacher-Made Mathematics Teaching Aids : Pembuatan alat bantu mengajar sederhana yang akan menjembatani siswa dengan konsep matematika abstrak sehingga pembelajaran menjadi menyenangkan dan bermakna. Pelatihan akan diadakan tanggal 10-15 Agustus 2020 untuk 50 orang peserta yang telah lulus tes tertulis yang juga dilaksanakan secara online. Kerjasama kami dengan Seaqim i Sumba Timur dimulai tahun 2016 dengan mengadakan pelatihan Joyful Learning in Math Education untuk 30 guru SD dan kemudian terus dilanjutkan sampai saat ini. Kami berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut ke depannya baik di Sumba Timur maupun daerah binaan kami lainnya.  Kami sangat berbangga karena Perkumpulan IOA merupakan satu-satunya lembaga non-pemerintah yang dipercaya untuk dapat  bekerjasama dengan Seaqim menyelenggarakan pelatihan di daerah binaan.

 

 

Spread the love

Leave a Comment

Your email address will not be published.